You are currently viewing 1 Ekor Kukang Bangka Berhasil di Evakuasi oleh Tim Alobi Foundation

1 Ekor Kukang Bangka Berhasil di Evakuasi oleh Tim Alobi Foundation

Pada Selasa (12/09/2023) Alobi Foundation dan BKSDA Sumsel mendapat laporan dari masyarakat desa Pedindang Kabupaten Bangka Tengah akan adanya 1 ekor satwa liar yang dilindungi yakni Kukang Bangka  (Nycticebus bancanus) yang masuk ke dalam rumah warga dan di amankan oleh warga tersebut.

Mendengar kabar tersebut, Tim Rescue Alobi Foundation langsung menuju lokasi untuk mengevakuasi kukang tersebut dan kemudian dibawa ke Pusat Penyelamatan Alobi Babel Kampoeng Reklamasi Timah Air Jangkang. Hal tersebut dilakukan oleh Tim Alobi Foundation agar kukang mendapatkan perawatan medis dan menjalani proses rehabilitasi sebelum dikembalikan ke habitatnya.

Spesies Kukang Bangka (Nycticebus bancanus) merupakan spesies kukang endemik Pulau Bangka, namun sangat disayangkan populasi mereka di alam liar Bangka Belitung semakin menghawatirkan. Selain, habitatnya sudah menyempit mereka juga masih tetap di buru sebagai hewan peliharaan, Padahal Seandainya Kukang Bangka punah bearti spesies mereka punah di Bumi ini.

Jaga kelestarian Kukang endemik Bangka & Satwa liar indonesia.

Stop Perburuan Satwa Liar & Jaga habitat Mereka

Bersama Kita Bisa

Alobi foundation.
Wildlife rescue & Research center

Leave a Reply